Breaking

LightBlog

Monday, December 28, 2015

SMP BUDI UTOMO PERAK JOMBANG



BOEDOET adalah singkatan dari Budi Utomo yang terletak di kota santri lebih tepatnya Perak Jomabang, Jawa Timur. 

Pada tahun 2005 saya hijrah ke kota santri yaitu menjadi siswa SMP Budi Utomo ini lah kisah perjuangan saya dimulai, kenapa saya menyebutnya PERJUANGAN ?? karena tidak mudah bagi saya yang terlahir di Jakarta dan dibesarkan oleh kedua orang tua saya, hijrah ke kota santri tersebut. 

SMP Budi Utomo ini termasuk salah satu SMP terkenal di Jombang, karena SMP B.U ini selalu mengikuti kegiatan – kegiatan yang berada di kecamatan,kabupaten bahkan provinsi. 

Tepat jam 13.00 bel berbunyi menandakan bahwasannya pelajaran segera dimulai dan gerbang pintu mulai lambat menutup menunggu siswa yang masih berada diluar, berbeda dengan waktu saya SD dimana sewaktu saya SD yang saya kerjakan hanyalah bermain,ketika saya SMP semua itu berubah karena di SMP B.U sanagatlah disiplin. 

Jam 15.00 adalah jam istirahat dimana para siswa atau siswi bersiap untuk melaksanakan solat ashar,dan setelah selesai solat ashar siswa siswi diperbolehkan untuk jajan atau berisitirahat sejenak sampai jam 15.45 pelajaran dimulai kembali. 

Jam 16.15 bel berbunyi menandakan berakhirnya pelajaran hari ini. Biasanya para siswa dan siswi sangat menanti bel keramat tersebut.

Di SMP B.U ini siswa atau siswa kelas 1 dan 2 masuk jam 13.00 dan kelas 3 masuk jam 07.00 pagi, di kelas 1, 2, 3 biasanya berjumlah 6 kelas yang terdiri dari kelas A, B, C, D, E, F.  
Kelas A, B, C, khusus untuk para siswa dan D, E, F khusus untuk para siswi, jadi di SMP B.U para siswa dan siswinya dipisah.

Dan di SMP B.U adalah tempat dimana siswa siswi dari sabang sampai marauke ada disini karena selain manjadi sekolah formal di SMP Budi Utomo ini adalah PONPES GADING MANGU bagi para siswa dan siswi pendatang bisa bertempat di asrama atau di kost di sekitar PONPES. 

Masih banyak saya ingin ceritakan tapi jangan kemana – mana dulu insya allah kapan – kapan saya akan melanjutkan kisah anak pesantren ini.

No comments:

Post a Comment

Adbox